Sunday 8 January 2012

Renungan Bersama~

Sekadar renungan……

Ya Allah, Anugerahkan kepada kami rasa takut kepadaMu yang dapat menghalangi kami dari berbuat maksiat kepadaMu; Anugerahkan kepada kami kekuatan untuk mentaatiMu yang dengannya Engkau memasukkan kami ke dalam syurgaMu; Anugerahkan kepada kami keyakinan (terhadap qadha’ dan qadarMu) yang dengannya Engkau menjadikan kami merasa ringan atas semua musibah dunia yang menimpa kami; berikan kepada kami kenikmatan dan manaat melalui pendengaran, penglihatan , dan kekuatan kami selama kami masih hidup dan jadikanlah semua nikmat dan manfaat itu tetap ada pada kami sampai kami mati; jadikanlah kami sebgai orang yang menuntut balas hanya kepada orang yang telah menzalimi kami; tolonglah kami dalam menghadapi orang yang memusuhi kami; janganlah Engkau timpakan musibah (keburukan) dalam urusan agama kami; janganlah Engkau jadikan kami sebagai orang yang menjadikan dunia sebagai tujuan utama kami dan janganlah Engkau jadikan kami sebagai orang yang hanya mengetahui dan memikirkan urusan dunia; dan janganlah kerana dosa yang telah kami perbuat, Engkau menjadikan orang yang tidak mengasihi kami sebagai penguasa negeri kami.

Ali bin Muqlah berkata:
Jika hati sudah dipenuhi keputusasaan
Dada yang lapang pun menjadi sesak
Segala kebencian dan kesusahan telah merasuk
Kebencian itu tertulis di seluruh penjuru sedang engkau
Tidak melihat adanya jalan keluar dari semua itu
Bahkan aqal orang yang cerdas sekalipun
Sudah tak mampu lagi menyiasatinya
Nescaya pada saat itu
Akan datang sebuah pertolongan
Guna menghilangkan segala kepuusasaanmu dari Dzat
Yang Maha Dekat dan Maha Mengabulkan
Bagaimanapun beratnya malapetaka itu
Jika sudah datang pertolongan
Pasti akan segera lenyap

No comments:

Post a Comment